Kamis, 23 Mei 2013

Liverpool Siap Datangkan Kyriakos Papadopoulos

Liverpool Siap Datangkan Kyriakos Papadopoulos
Bolarius | Liverpool dilaporkan telah mempersiapkan dana senilai 15 juta Euro untuk mendatangkan pemain belakang Schalke 04, Kyriakos Papadopoulos, pada jendela transfer musim panas 2013.
Liverpool kehilangan salah satu pilar utamanya setelah Jamie Carragher memutuskan pensiun pada akhir musim 2012/13,

Oleh karena itu, The Reds pun segera mencari pemain muda berbakat untuk menggantikan pos yang ditinggalkan Carragher di Anfield.

Seperti yang dilaporkan The Daily Mirror, Liverpool menjadikan pemain belakang Schalke 04, Kyriakos Papadopoulos, sebagai suksesor Carragher di lini pertahanan tim mulai musim 2013/14.

Untuk mewujudkan kepindahan pemain berusia 21 tahun itu ke Inggris, The Reds pun dikabarkan telah mengalokasikan dana hasil penjualan Andy Carroll ke West Ham senilai 15 juta Euro sebagai uang tebusan untuk mendapatkan Papadopoulos.

Sumber: http://www.bolanews.com/read/sepakbola/inggris/41219-Liverpool-Siap-Datangkan-Kyriakos-Papadopoulos.html

Download Wallpaper Final Champion 2013

Final Champion tahun ini penuh dengan kejutan, tim-tim besar sekelas Chelsea, Man Utd, Real Madrid, Baarcelona tersingkir sebelum mencicipi final liga Champion. Minggu dini hari 25 Mei 2013 akan menjadi hari yang bersejarah bagi Dortmund dan Bayern Munich. Sobat bisa download wallpaper edisi “Final Liga Champion 2013” pilih resolusi yang sesuai dengan komputer sobat.


Pilih Resolusi :        1280x960          1440x900

Rabu, 22 Mei 2013

Jose Mourinho

Jose Mourinho

Nama Lengkap : Jose Mario dos Santos Felix Mourinho

Tempat Lahir : Setubal, Portugal

Tanggal Lahir : 26 Januari 1963

Kebangsaan : Portugal

Posisi : Pelatih

Jose Mario dos Santos Felix Mourinho yang lebih dikenal dengan panggilan Jose Mourinho, lahir di Setuba, Portugal pada tanggal 26 Januari 1963. Dia terkenal dengan profesinya sebagai pelatih klub sepak bola.

Mourinho adalah putra dari kiper berkebangsaan Portugal, Felix. Mourinho memulai karirnya sebagai pemain tetapi dia tidak puas karirnya dan lebih memilih beralih ke urusan manajerial.

Setelah beberapa lama bekerja sebagai asisten manajer dan pelatih tim muda di awal tahun 90-an, dia menjadi penerjemah bagi Bobby Robson. Mourinho belajar banyak dari pelatih veteran tersebut dan bekerja bersamanya di klub besar Portugal seperti Sporting Clube de Portugal, FC Porto, dan klub raksasa Spanyol Barcelona.

Kemudian dia mulai fokus untuk melatih dan menorehkan sukses dalam kepelatihan singkatnya di Benfica dan Uniao de Leiria. Mourinho kembali ke Porto pada tahun 2002, dan kali ini sebagai pelatih kepala. Tidak lama kemudian dia sukses membawa Porto menjadi juara Liga POrtugal, Piala Portugal dan Piala UEFA tahun 2003. Sukses yang lebih besar datang pada tahun 2004 ketika Mourinho memimpin klubnya menjadi juara Liga Portugal lagi dan memenangkan gelar paling bergengsi di Eropa yaitu Liga Champions.

Mourinho pindah ke Chelsea pada musim berikutnya dan berhasil memenangkan gelar Liga Inggris 2 tahun berturut-turut pada 2005 dan 2006, beserta gelar domestik lainnya. Dia sering menyulut kontroversi dengan keterus-terangannya. Tetapi kegemilangannya di Porto dan Chelsea menjadikannya sebagai salah satu manajer terbaik di dunia, yang diakui oleh rekan dan media. Dia dinobatkan menjadi manajer terbaik di dunia oleh International Federation of Football History and Statistics (IFFHS) untuk musim 2004-2005 dan 2005-2006.

Setelah berselisih dengan para tetinggi Chelsea, dia pindah ke Seri A dan menandatangani kontrak 3 tahun dengan Inter Milan pada pertengahan tahun 2008. Dalam 3 bulan, Mourinho berhasil memenangkan Piala Super Italia sebagai gelar pertamanya di Italia. Dia menyelesaikan musim pertamanya di Italia dengan memenangkan gelar juara Liga Italia Seri A.

Penghargaan Klub
1. Porto
- Liga Portugal: 2002-2003, 2003-04.
- Piala Portugal: 2002-2003.
- Piala Super Portugal: 2003.
- Liga Champions: 2004.
- Piala UEFA: 2003.

2. Chelsea
- Liga Premier: 2004-2005, 2005-2006.
- Piala FA: 2007.
- Piala LIga Inggris: 2005, 2007.
- Community Shield: 2005.

3. Inter Milan
- Seri A: 2008-2009
- Piala Super Italia: 2008.

Penghargaan Individu
- Manajer Terbaik UEFA Manager (2): 2002/2003, 2003/2004.
- Pelatih Terbaik versi World Soccer Magazine (2): 2003/2004, 2004/2005.
- BBC Sports Personality of Year Coach Award: 2004/2005.
- Pelatih Terbaik Liga Premier (2): 2004/2005, 2005/2006.
- Pelatih Terbaik Dunia versi IFFHS (2): 2004, 2005.
- Pelatih Terbaik Liga Premier: November 2004, Januari 2005 dan Maret 2007.

Data Pribadi
Nama Lengkap : José Mário dos Santos Félix Mourinho
Tanggal Lahir : 26 Januari 1963 (1963-01-26)
Kota Kelahiran : Setúbal, Portugal
Tinggi Badan : 1.76 m (5 kaki 9 1⁄2 inci)
Klub saat ini : Real Madrid
Jabatan : Manager

Karir Senior

Tahun Klub Penampilan, Gol
1980–1982 Rio Ave 16, (2)
1982–1983 Belenenses 16, (2)
1983–1985 Sesimbra 35, (1)
1985–1987 Comércio e Indústria 27, (8)

Manajer Klub
2000 Benfica
2001–2002 União de Leiria
2002–2004 FC Porto
2004–2007 Chelsea
2008–2010 Internazionale
2010–Hingga sekarang Real Madrid

Sumber

Pemain Indonesia di Homeless World Cup 2013: Dari Tukang Parkir Sampai Pengangguran

Pemain Indonesia di Homeless World Cup 2013: Dari Tukang Parkir Sampai Pengangguran
Bolarius | Tim bayangan yang akan membawa nama Indonesia di ajang Homeless World Cup 2013 telah terbentuk. Latar belakang ke-10 pemain tersebut berbeda-beda, dari tukang parkir sampai pengangguran.

Rumah Cemara selaku National Organizer untuk Indonesia, telah merilis tim yang akan dipersiapkan untuk mengikuti turnamen yang tahun ini akan digelar di Polandia itu, pada 10-18 Agustus mendatang.

Para pemain terpilih adalah mereka yang dinyatakan lulus terbaik dalam sejumlah seleksi, yang dimulai dari turnamen League of Change di Bandung dua bulan lalu. Dari turnamen itu dipilih 16 pemain untuk mengikuti seleksi yang dilakukan oleh Rumah Cemara, dari 8-10 Mei lalu.

"Kuota tim di HCW adalah delapan pemain. Jujur saja, kami dari tim panelis kesulitan untuk mengerucutkan langsung menjadi 8 pemain, karena semua peserta memiliki kualitas yang berimbang. Maka dari itu kami memutuskan memilih 10 orang, nanti yang dua mau tidak mau harus dicoret setelah training camp bersama Wanadri," demikian keterangan dari Rumah Cemara kepada detiksport, Rabu (22/5/2013).

Training camp yang dimaksud akan dilakukan di akhir bulan ini di sebuah kawasan pegunungan Bandung timur, selama satu minggu. Wanadri yang merupakan organisasi kegiatan alam bebas dipilih sebagai partner terutama untuk melatih khusus kekuatan fisik dan mental serta kekompakan tim.

Seperti diketahui, Homeless World Cup adalah turnamen street soccer internasional yang setiap tahun diikuti oleh puluhan negara. Secara umum pesertanya adalah orang-orang yang tak punya tempat tinggal tetap (homeless). Tim Indonesia yang sudah berpartisipasi dalam dua tahun terakhir, mengirimkan tim yang para pemainnya terdiri dari penderita/pengidap HIV (ODHA), (eks) pengguna narkoba, dan kalangan miskin kota.

Dari 10 pemain terpilih tersebut, empat di antaranya dari Jawa Barat, dua dari DKI Jakarta, dan sisanya dari Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, dan Sulawesi Selatan. Yang termuda berusia 19 tahun, yang paling tua 42 tahun, yaitu Ahmad Faizin, yang di masa lalu pernah bermain di klub Persijap Jepara.

Aktivitas harian mereka beragam. Ada yang pekerja sosial, wiraswasta, sopir, tukang parkir, dan pengamen jalanan. Tiga di antaranya bahkan tidak bekerja alias pengangguran.

"Dengan segala keterbatasan yang mereka miliki dan hadapi, cita-cita mereka patut kita apresiasi dan dukung. Selain ingin mengubah hidupnya melalui sepakbola, mereka cuma ingin merasakan ke luar negeri dan memakai kostum 'Merah Putih', membela negara," ujar Febby Arhemsyah dari tim manajemen Rumah Cemara.

Berikut ini daftar pemain terpilih:

No Nama Asal Tanggal Lahir Pekerjaan
1 Nico Pernando Jawa Barat 4 Juni 1993 Pengangguran
2 Ricky Irawan Jawa Barat 7 Juli 1976 Wiraswasta
3 Fikri Arfan DKI Jakarta 31 Oktober 1993 Tk. parkir
4 Ahmad Faizin Jawa Tengah 24 Maret 1971 Pekerja Sosial
5 Dimas Saputra Ramadan Jawa Timur 13 Maret 1992 Sopir
6 Iqbal Saputra Sulawesi Selatan 17 Juli 1992 Pengamen
7 Mifta Sano Sudrajat DKI Jakarta 18 November 1982 Pekerja Sosial
8 I Wayan Arya Renawa Bali 14 Maret 1979 Pekerja Sosial
9 Sendi Jawa Barat 20 Maret 1989 Pengangguran
10 U. Yakub Jawa Barat 17 April 1987 Pengangguran

(a2s/din)

Sumber: http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/05/22/135552/2252954/76/pemain-indonesia-di-homeless-world-cup-2013-dari-tukang-parkir-sampai-pengangguran?b991101mainnews

Van Gaal Pastikan Bawa RvP, Sneijder, VdV, Kuyt, Robben ke Indonesia

Van Gaal Pastikan Bawa RvP, Sneijder, VdV, Kuyt, Robben ke Indonesia

Bintang-bintang Eropa dari 'Negeri Kicir Angin' itu dipastikan unjuk kebolehan di Jakarta pada 7 Juni mendatang. Pelatih timnas Belanda, Louis van Gaal, telah merilis daftar skuat utuk melawan Indonesia.

Dari daftar yang diumumkan hari Rabu (22/5/2013), terdapat nama-nama beken seperti Robin van Persie, Arjen Robben, Dirk Kuyt, Rafael van der Vaart, dan Wesley Sneijder.
Terdapat pula beberapa pemain lain yang tak kalah terkenal seperti gelandang Swansea City, Jonathan de Guzman, midfielder Aston Villa, Ron Vlaar, serta pemain kawakan dari Everton, John Heitinga.

Dilansir Reuters, ada empat pemain yang untuk pertama kalinya dipanggil ke timnas Belanda, yaitu Miquel Nelom, Lerin Duarte, Jens Toornstra dan Ricky van Wolfswinkel.
Belanda akan melakoni pertandingan persahabatan melawan timnas Indonesia di Stadion Gelora Bung Karno pada 7 Juni mendatang. Empat hari kemudian mereka terbang ke Beijing untuk berujicoba dengan timnas China.

Berikut ini daftar skuat Belanda yang akan dibawa ke Indonesia

Kiper: Michel Vorm (Swansea), Kenneth Vermeer (Ajax), Jasper Cillessen (Ajax)

Bek: John Heitinga (Everton), Erik Pieters, Dwight Tiendalli (Swansea), Ron Vlaar (Aston Villa), Daryl Janmaat (Feyenoord), Miquel Nelom (Feyenoord)

Gelandang: Lerin Duarte (Heracles Almelo), Jonathan de Guzman (Swansea), Jens Toornstra, Ruben Schaken (Feyenoord), Wesley Sneijder (Galatasaray), Rafael van der Vaart (Hamburg)

Penyerang: Siem de Jong (Ajax), Dirk Kuyt (Fenerbahce), Jeremain Lens, Robin van Persie (Manchester United), Arjen Robben (Bayern Munich), Ricky van Wolfswinkel (Sporting Lisbon).

Informasi tiket pertandingan:
Tribun atas : Rp 50 ribu
Kelas 2 : Rp 150 ribu
Kelas 1 : Rp 300 ribu
VIP Timur : Rp 750 ribu
VIP Barat : Rp 1.500.000
VVIP : Rp 1.750.000

Ticket box (Indotix)
- Menara Jamsostek: Menara Utara Lt. 16 Jl. Jend Gatot Subroto No. 38, Jakarta Selatan. (Senin-Jumat, 09.00-19.00 WIB)
- ITC Permata Hijau: Jl. Arteri Permata Hijau Ruko Grand ITC Permata Hijau Blok Sapphire No. 27, Jakarta Selatan. (Senin-Minggu, 10.00-20.00 WIB)
- Sing Square: Jl. Boulevard Raya Blok QF 1 No. 1, Kelapa Gading, Jakarta Utara. (Senin-Minggu, 10.00-20.00 WIB).
- ITC Fatmawati: PT. Argya Pusaka Pusat Niaga Duta Mas Fatmawati Blok B2 No. 8 Lt.1 Jl. RS Fatmawati No. 39, Jakarta Selatan.(Senin-Minggu, 10.30-17.00 WIB)
- Bekasi Square: HDC 305 Cafe & Lounge Bekasi Square Ruko 38 – 39 Jl. A. Yani, Bekasi. (Senin-Minggu, 10.00-20.00 WIB)
- Indotix Bandung: Jln. Makmur no.4 (Mohamad Toha) Bandung – 40253.(Senin-Sabtu, 10.00-18.00 WIB)

Sumber: http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/05/22/193213/2253428/76/van-gaal-pastikan-bawa-rvp-sneijder-vdv-kuyt-robben-ke-indonesia?b991101mainnews

Arema Petik Hasil Seri, RD Keluhkan Lapangan

Arema Petik Hasil Seri, RD Keluhkan Lapangan

Lamongan - Arema Malang membawa pulang satu poin saat melawat ke kandang Persela Lamongan. Pelatih 'Singo Edan', Rahmad Darmawan, mengeluhkan kondisi lapangan sebagai penyebab hasil yang tak maksimal.

Saat melakoni pertandingan di stadion Surajaya, Lamongan, Rabu (22/5/2013) sore WIB, Arema dan 'Laskar Joko Tingkir' bermain imbang 0-0.

Dua kartu merah yang dikeluarkan wasit Oki Dwi Putra untuk pemain Arema, Victor Igbonefo, dan pemain Persela, Djayusman Triasdi, juga turut menyertai jalannya laga.
RD menuding bahwa kondisi lapangan yang buruk menyebabkan tim besutannya tak bermain maksimal.

"Dalam kondisi lapangan yang seperti ini (tidak rata), pemain harus punya daya tahan yang tinggi," ungkap RD saat ditemui seusai pertandingan.

"Pertandingan sebenarnya menarik tapi kami akui kedua tim tidak bisa memainkan permainan yang cepat," ungkapnya.

Sumber: http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/05/22/200823/2253442/76/arema-petik-hasil-seri-rd-keluhkan-lapangan